Logo Danar Food

Logo Danar Food

Cari

Terjemahan

Tampilkan postingan dengan label Keunggulan Sapi Limosin. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Keunggulan Sapi Limosin. Tampilkan semua postingan

Sapi Limousin

Kamis, 12 Januari 2017

Sapi Limousin


Sapi Limousin dan Cara Mengenalnya

Sapi Limousin merupakan sapi keturunan eropa adalah bangsa Bos Turus dikembangkan pertama di Perancis, merupakan tipe Sapi Pedaging dengan perototan yang lebih baik dari Simmental, warna bulu coklat tua atau merah mulus kecuali disekitar ambing berwarna putih serta lutut kebawah, sekitar mata berwarna lebih muda, sorot matanya tajam, . Bentuk tubuh sapi jenis ini adalah besar, panjang, padat dan kompak serta dadanya lebar dan berdaging tebal. Tanduk pada sapi jantan tumbuh keluar dan agak melengkung, bobot sapi jantan 850 kg dan betina 650 kg. Tingkat pertambahan bobot badan yang tinggi perharinya 1,1 kg.

Ternak Sapi Limousin di Indonesia dan Tips Cara Usaha

Pertumbuhannya yang sangat cepat juga merupakan keunggulan yang di miliki oleh sapi limousin. Di karenakan jenis sapi ini berasal dari daerah beriklim dingin sehingga untuk mengembangkan di Indonesia membutuhkan sistem yang benar, karena Indonesia adalah daerah tropis. Industri Peternaan memanfaatkan sapi ini untuk di gemukkan dan di jadikan komoditi andalan. Walaupun harganya lebih mahal, namun  permintaan hasil ternak sapi limousin ini berkembang dengan baik. Berdasarkan Informasi permintaan sanagat besar di bulan bulan tertentu dan ini sering membuat para pedagang  merasa kewalahan untuk memenuhi setiap pesanan yang masuk, karena stok dan suplainya masih sangat terbatas.

Keistimewaan Sapi Limosin


Ada Untung Besar di Balik Bisnis Penggemukan Sapi Limousin

Apa Keunggulan sapi limousinWaktu yang dibutuhkan untuk penggemukan atau pertumbuhannya lebih pendek dan singkat. Jenis sapi ini juga lebih tahan terhadap serangan berbagai macam penyakit, terutama antraks yang beberapa waktu lalu pernah merajalela dan membuat kerugian bagi para peternak. Dengan  proses pertumbuhannya lebih cepat serta ukuran beratnya yang juga lebih tinggi sehingga jumlah dagingnya pasti lebih banyak. Berdasarkan fakta ini kwalitas sapi limousin juga dinilai lebih bagus dan lezat untuk dijadikan hidangan. Tentunya nilai jual dari sapi jenis ini juga jauh lebih tinggi dan mahal dan tentunya  keuntungan yang didapatkan juga lebih banyak bagi para pedagang sapi jenis ini.

Ciri-Ciri Bakalan Sapi Limousin yang Berkualitas

Ciri-Ciri dan Karakteristik Fisik dari Jenis Sapi Limosin

  • Tinggi sapi bisa mencapai 1,5 meter.
  • Mempunyai bulu yang sangat tebal dan kompak menutupi seluruh tubuhnya.
  • Bangsa Sapi Limousin memiliki warna mulai dari kuning agak kelabu, coklat muda sampai merah keemasan.
  • Tanduknya berwarna cerah.
  • Bentuk tubuh besar, panjang, kompak dan padat.
  • Cocok di daerah yang mempunyai curah hujan tinggi.
  • Sangat cocok dipelihara di daerah dengan iklim sedang.
  • Bobot lahir tergolong kecil sampai medium, sapi betina dewasa dapat mencapai 575 kg sedangkan pejantan dewasa mencapai berat 1100 kg.
  • Fertilitasnya cukup tinggi, mudah melahirkan, mampu menyusui dan mengasuh anak dengan baik serta pertumbuhan badan sangat cepat.



Bisnis Menggiurkan Ternak Sapi Limousin

Kelemahan Sapi Limosin

  • Tidak begitu bagus dikembangkan didaerah beriklim panas

Keunggulan Sapi Limosin

  • Pertumbuhan badan sangat cepat.
  • Berat jantan dewasa mencapai lebih 1.000 kg.
  • Telah dikenal dan disukai peternak.
  • Pertambahan bobot harian / average daily gain untuk pedet hingga bakalan ± 1,16 kg / hari dan untuk sapi bakalan yang mulai masuk feedlot ± 1,5 kg / hari dengan dukungan pakan yang bagus
  • Lebih tahan terhadap serangan berbagai macam penyakit, terutama antraks yang beberapa waktu lalu pernah merajalela dan membuat rugi banyak peternak.
  • Mempunyai volume rumen yang besar, voluntary intake (kemampuan menambah konsumsi di luar kebutuhan yang sebenarnya) yang tinggi dan metabolic rate yang cepat. Limousin memiliki fleksibilitas yang luar biasa dan kapasitas untuk mengubah pakan efektif dimurnikan ke dalam daging sapi sehingga efisiensi konversi pakannya tinggi. Konversi pakan untuk sapi yang baik adalah 8,56-13,29. Dengan pemberian pakan yang baik, konversi pakan bisa lebih efisien hingga 9-11.
  • Mempunyai masa kebuntingan lebih pendek 280 hari daripada sapi tropis 285 hari.
  • Sifat reproduksi yang tinggi sehingga mampu beranak setiap tahun setelah mencapai umur 3 tahun.
  • Kualitas dan texture daging sapi limousin juga dinilai lebih bagus, tanpa lemak, serta daging yang empuk dan lezat untuk dijadikan makanan. Limousin unggul dalam memproduksi daging sapi tidak berlemak secara genetika. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa beberapa potongan daging sapi limousin yang lebih besar saat itu lemak minim (lemak intramuskuler hanya 5%) sehingga 95% bebas lemak. Pertumbuhan otot maksimal, jenis daging yang sangat diminati pasar.
  • Karkas (bagian tubuh sapi tanpa kepala-kaki-kulit-jerohan) tinggi, berkisar 62-68%. Dimana 75% nya berupa daging / otot, bentuk pertulangan yang baik dengan proporsi tulang di banding daging, 1 : 4,7
  • Bobot lahir pedet tidak terlalu besar, sehingga proses kelahirannya mudah dan angka kematian neonatal rendah
  • Calving rate (jumlah kelahiran dari ternak yang bunting) 93%, fertilitasnya 98% sapi betina akan terus bertumbuh hingga umur 6-8 tahun dan relative konstan hingga umur 10-12 tahun karena itu masa produktif sapi betina limousin lebih panjang sehingga dapat beranak berkali kali.
  • Sifat reproduksi yang tinggi sehingga mampu beranak setiap tahun setelah mencapai umur 3 tahun.
  • Limousin mempunyai karakteristik pada trah yang kuat ketika digunakan dalam program persilangan.

Menjadi Kaya dengan Usaha Ternak Sapi Potong Limousin

Harga Sapi Limosin

Oleh karena itu bagi peternak yang ingin membuka usaha ternak sapi limousin jangan menyia-nyiakan kesempatan emas ini. Informasi yang didapat saat ini harga anakan sapi limousin umur 4 hingga 6 bulan lokal bisa mencapai 6,5 juta dan harga anakan limousin import 7,5 juta. Sungguh fantastis untung yang didapat jika dikembangbiakkan menjadi sapi dewasa.

Tips Mengetahui Ciri Bakalan Sapi Limousin Berkualitas Baik

Ternak sapi limousin sendiri memiliki keistimewaan tersendiri dibandingkan dengan sapi ternak jenis lainnya. Dengan keistimewaan paling utama adalah proses pertumbuhan sapi ini lebih cepat dan badan serta ukuran beratnya yang tinggi, sehingga jumlah dagingnya pun pasti lebih banyak. Kwalitas sapi limousin juga dinilai sangat bagus, karena memiliki kelezatan tersendiri jika dijadikan makanan. Oleh karena itu tidak mengherankan jika nilai jual sapi jenis ini jauh lebih tinggi dan mahal daripada sapi jenis lainnya.

Bisnis Ternak Sapi Potong Limousin di Indonesia Sangat Menggiurkan

Keunggulan ternak sapi limousin lainnya adalah waktu yang dibutuhkan untuk penggemukan atau pertumbuhan lebih pendek dan singkat. Hal ini akan membuat para peternak lebih nyaman. Selain itu sapi ini juga lebih tahan terhadap serangan berbagai macam penyakit terutama antraks, yang beberapa waktu ini pernah merajalela dan membuat rugi banyak peternak.

Cara Penggemukan Sapi Potong Limousin yang Menguntungkan

Cara Penggemukan Ternak Sapi Limosin

Bibit Sapi Limosin Yang Bagus Untuk Ternak

Bagi para peternak sapi yang sudah lama malang melintang di dunia ternak sapi, pastinya sudah paham benar tentang pemilihan bibit yang bagus. Akan tetapi bagi peternak yang baru pertama kali akan memulai mencoba usaha ternak sapi, pastinya akan sangat sulit untuk mengetahui bibit sapi dengan jenis limosin yang berkualiatas.
  • Pertama-tama yang harus diperhatikan adalah membedakan jenis kelamin bibit sapi limosin yang akan dipilih
  • Perhatikan proporsi badan bibit mulai dari samping, belakang, depan dan seluruh badannya
  •  Pilihlah bibit dengan kepala yang terlihat besar namun seimbang dengan tubuhnya
  • Memilih bibit sapi limosin yang lehernya besar, tebal, kuat serta bergelambir
  • Badan sapi panjang dan tinggi 
  • Punggung sapi limosin sebaiknya memiliki punggung yang lurus sejajar serta tidak bengkok atau melengkung
  • Mulut sapi limosin tersebut terlihat datar
  • Perut dan tulang rusuk sapi limosin sebaiknya dipilih yang tulang rusuknya tidak melengkung ke dalam, karena itu artinya sapi terlihat seperti kurang berisi
  • Pantat tidak lancip (susah gemuk
  • Sapi limosin jantan yang akan dipilih memiliki 2 testis dan betina memiliki 4 buah putting
  • Posisi kaki sejajar, tidak bengkok atau menyilang jika berjalan maupun saat berdiri
  • Kaki sapi limosin terlihat normal dan tidak cacat (tidak pincang). 
  • Warna bulu cerah dan mengkilat 
  • Tingkah sapi bakalan lincah 
  • Tidak ada bekas luka atau koreng pada kulit 
  • Nafsu makan bagus
  • Sorot mata tajam / cerah / bening
Hal ini merupakan hal yang penting, karena sapi yang nantinya memiliki bobot yang bagus dengan kualitas daging yang bagus, pastinya dipengaruhi oleh bibit yang memiliki kualitas unggul juga. Untuk memilih bibit sapi limosin harus dilakukan  secara tepat, agar nantinya bibit tersebut akan berpengaruh pada hasil produksi penggemukan sapi yang dikelola.

Bibit Sapi Limousin yang Bagus dan Makanan yang Cocok

Apabila hasil produksi dari penggemukan sapi ini berjalan maksimal, maka pastinya akan sesuai dengan permintaan pasar. Oleh karena itu tidak jarang peternak sapi yang berhasil dengan usaha ternak sapi potong, sebab selisih antara harga beli bibit dan harga jualnya lumayan besar. Sehingga akan mendapatkan keuntungan yang lumayan besar juga. Jika sudah memiliki usaha ternak sapi yang besar, pasti keuntungan yang dimiliki jauh lebih besar.

Sistem Perkandangan Ternak Sapi Potong Limousin

Perkandangan Sapi Limosin

Kadang sapi lazimnya memiliki dua bentuk yaitu kandang individu dan juga kandang kelompok. Ukuran pada kandang individu biasanya 2,5 x 1,5 meter dengan ditempati satu ekor sapi limosin. Dengan kandang individu ini sapi limosin akan lebih cepat tumbuh, karena tidak terjadi persaingan dalam mendapatkan pakan serta memiliki ruang gerak yang terbatas. Sedangkan kandang kelompok merupakan kandang bakalan sapi dalam satu periode penggemukan ditempatkan dalam satu kandang. Dalam kandang kelompok seekor sapi akan memiliki kelemahan, yaitu terjadi persaingan dalam mendapatkan pakan, sehingga sapi yang kuat akan lebih cepat tumbuh daripada sapi yang lemah.

Pakan Sapi Limosin untuk Penggemukan dan Tips Hemat Biaya

Pakan sapi limosin adalah faktor penting bagi keberhasilan usaha ternak sapi. Peternak pasti menginginkan hewan ternak gemuk, berkualitas, dan sehat dengan bahan serta modal seminimal mungkin, sehingga keuntungan yang didapat lebih besar.

Kiat Kiat dalam Membangun Kandang Sapi Limousin

Akan tetapi beberapa peternak justru mengalami kesulitan dalam menentukan jenis pakan yang lebih sesuai standar serta lengkap dengan nutrisi. Sering terjadi kasus dimana adanya ketidakcocokan antara pakan yang diberikan kepada sapi limosin.

Tips Pakan Sapi Limosin Dari Peternak Sukses

Pakan sapi limosin bisa dibuat sendiri dengan menanam berbagai jenis rumput di sekitar kandang. Mulai dari rumput legum (sejenis kacang-kacangan), rumput gajah, bahkan sampai rumput gembala yang biasanya dicari-cari petani. Rumput itu tingginya bisa sampai satu meter. Pakan tersebut lalu diolah menggunakan mesin pencacah rumput. Selain pakan, faktor kebersihan kandang juga berpengaruh pada keberhasilan penggemukan sapi. Adapaun pupuk untuk memelihara rumput adalah pupuk kandang yang berasal dari kotoran sapi limosin.


Pakan Penggemukan Sapi Potong Limousin

Pakan untuk sapi limosin dapat diaplikasikan sebagai proses penggemukan sapi agar daging yang dihasilkan berkualitas. Untuk mendapatkan berat yang seimbang dan yang diinginkan maka perlunya pemberian konsentrat pada hormone pertumbuhan. Namun pemberian konsentrat pada hormone pertumbuhan masih belum distandarisasi oleh Dinas Peternakan secara resmi.

Teknologi Pakan Murah Sapi Potong Limousin

Dan kendala ini sering dihadapi oleh masalah keterbatasan pakan sehingga pembuatan pakan fermentasi sangat dibutuhkan sebagai alternative yang dapat dilakukan. Media pakan yang dapat dikatakan wajib dalam peternakan semua jenis sapi yang membutuhkan proses penggemukan, terutama sapi limosin atau yang sering disebut konsentrat.

Sering juga konsentrat dikenal sebagai bahan pakan ternak yang memiliki kadar karbohidrat, nutrisi protein, maupun kadar serat kasar yang cukup rendah di bawah 18%. Agar dapat membuat konsentrat berkualitas baik dengan beberapa kombinasi bahan organic atau alami yang dapat digunakan sebagai komposisi pembuatan konsentrat baik. Dan bahan pangan sering digunakan seperti bekatul atau dedak atau juga dapat dengan menggantinya dengan batang rumbia yang mengandung sagu rumbia.

Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Sapi Potong Limousin

Pengendalian Penyakit Sapi Limosin

Sapi yang sehat akan memberikan kwalitas yang baik, oleh karena itu penting juga dalam menjaga kesehatan sapi tersebut.

Sertifikat Sapi Limosin

Coba cek juga sertifikat untuk menjamin keaslian dari  binatang ternak sapi limosin ini, maka sertifikat yang menyatakan asal usul sapi yang mau kita pelihara harus di cek untuk melihat asal usul sapi tersebut. Ada sapi jenis asli murni dan juga sapi keturunan jenis limosin 

Menuju Benih dan Bibit Ternak Sapi Limousin Bersertifikat

Pembibitan Sapi Limosin di Indonesia

Di Indonesia sendiri sapi cross breed Limosin sangat digemari peternak seperti sapi jenis Limpo (silangan antara sapi limosin dan peranakan ongole / PO) yang memiliki pertumbuhan optimal dan kemampuan adaptasi yang sangat baik. Para peternak  dapat dengan mudah mengawinkan ternak mereka dengan bibit limousine dengan kualitas genetic unggulan dan terseleksi melalui teknologi inseminasi buatan menggunakan semen beku yang dipanen dari sapi-sapi limousine impor dan pernakanannya, untuk mendapatkan pedet pewaris sifat unggul sapi limousine, tumbuh besar dan bernilai tinggi.

Analisis Usaha Sapi Limousin

- Biaya Produksi
Pembelian 25 ekor bakalan : 25 x 250 kg x Rp. 7.800,- Rp. 48.750.000,-
Kandang Rp. 1.000.000,-
- Pakan
Hijauan : 25 x 35 kg x Rp.37,50 x 365 hari Rp. 12.000.000,-
Konsentrat : 25 x 2kg x Rp. 410,- x 365 hari Rp. 7.482.500,-
Retribusi kesehatan ternak : 25 x Rp. 3.000,- Rp. 75.000,-
Jumlah biaya produksi Rp. 69.307.500,-

Contoh Analisa Usaha Peternakan Sapi Potong Limousin

- Pendapatan
Penjualan sapi kereman
Tambahan berat badan : 25 x 365 x 0,8 kg = 7.300 kg
Berat sapi setelah setahun : (25 x 250 kg) + 7.300 kg = 13.550 kg
Harga jual sapi hidup : Rp. 8.200,-/kg x 13.550 kg Rp. 111.110.000,-
Penjualan kotoran basah : 25 x 365 x 10 kg x Rp. 12,- Rp. 1.095.000,-
Jumlah Pendapatan Rp. 112.205.000,-
- Keuntungan
Tanpa memperhitungkan biaya tenaga internal keuntungan

Penggemukan 25 ekor sapi selama setahun Rp. 42.897.500,-
-------------------------------------
Silahkan Kunjungi Toko Kami :
Terima Kasih.

Daftar Pustaka

-----------------------------------------
Silahkan Ikutin Terus Program Promo Kami dengan Mengeklik Gambar di Bawah Ini :

 

Produk DanS KeiK

Lokasi Outlet Tahu Bakso Danar Food

Promo Tahu Bakso Danar Food

Promo Tahu Bakso Danar Food
Silahkan Ikutin Terus Program Promo Kami

Profil Tahu Bakso Danar Food

Semarang, Jawa Tengah, Indonesia

Postingan Unggulan

Mix Fruit Cake Semarang - Sukade Cake Semarang - Dan'S KeiK Semarang

Mix Fruit Cake Semarang - Sukade Cake Semarang - Dan'S KeiK Semarang ----- Agen / Reseller / Distributor / Produsen / Supplier / Pabrik ...

Most Reading

Pengunjung Baru Tahu Bakso Danar Food

Statistik Tahu Bakso Danar Food

Tahu Bakso Danar Food. Diberdayakan oleh Blogger.

Pengikut

Keunggulan Tahu Baxo Semarang Danar Food